-->

Notification

×

Iklan


Memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan Ke 58, Rutan Kelas I Labuhan Deli Adakan Berbagai Perlombaan

Kamis, 07 April 2022 | April 07, 2022 WIB Last Updated 2022-04-07T01:29:22Z


Perlombaan catur oleh warga binaan pemasyarakatan Rutan Kelas I Labuhan Deli. (foto : istimewa) 


Metro7news.com | Medan Labuhan - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Kelas I Labuhan Deli  siap beradu kemampuan dalam lomba catur dan dam batu yang diselenggarakan untuk memerihkan Hari bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-58, Selasa (05/04/2022).


Turnamen catur dan dam batu sengaja digelar bertempat di Lapanagn Rutan tersebut agar dapat disaksikan juga oleh WBP yang ingin menonton serunya pertandingan, terlebih untuk mengisi waktu di bulan suci Ramadhan. 


Animo warga binaan bahkan pegawai begitu tinggi menyaksikan turnamen tersebut.


Pada kesempatan kali ini, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka KPR), Jamerlan Saragih juga antusias memantau jalannya pertandingan. 


"Saya berharap semua peserta dapat menjaga sportivitas, dan yang terpenting terjalinnya silaturahmi dan tetap jaga keamanan dan ketertiban  sehingga situasi tetap kondusif di Rutan kita ini,"  ungkapnya.


Masih kata Ka KPR sebelum memasuki bulan suci Ramadhan, telah diadakan juga perlombaan bola voli, sepak takraw dan tenis meja.


"Jadi sebelumnya turnamen yang lain telah dipertimbangkan, seperti pertandingan bola volly, sepak takraw, dan juga tenis meja," pungkas Ka KPR Rutan Kelas 1 Labuhan Deli, Jamerlan Saragih. 


 (FL)

×
Berita Terbaru Update