
Almarhum IPDA Imam Agus Husein STR,K. (foto : Syawal)
Metro7news.com | Madina - Perwira Anggota Satuan Brimob Polda Sulawesi Tenggara, IPDA Imam Agus Husein STR,K yang meninggal dunia usai melaksanakan tugas pengamanan aksi demo di depan Kantor DPRD Sulawesi Tenggara (Sultra), merupakan Putra terbaik Kabupaten Mandailing Natal (Madina), lulusan Akademi Kepolisian Tahun 2020.
Dari informasi yang dihimpun, IPDA Imam Agus Husein sedang menjalankan tugas pengamanan aksi unjuk rasa di depan Kantor DPRD Sulawesi Tenggara, Senin (11/04/2022), dalam aksi yang berujung bentrok itu, IPDA Imam Agus Husein terbanting pintu Mobil Baracuda milik Satuan Brimob Polda Sultra, sehingga menyebabkan luka dalam yang sangat serius.
Saat berita ini diturunkan, terlihat rumah orang tua, almarhum IPDA Imam Agus Husein STR,K yang beralamat di Jalan Bhakti Abri Kelurahan Panyabungan II, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Madina sudah mulai di datangi kaum kerebat guna bertakziah memberikan dukungan moril.
IPDA Imam Agus Husein STR,K, Perwira Unit Detasemen Gegana Brimob Polda Sultra meninggal dunia usai mengamankan aksi demonstrasi mahasiswa yang berujung bentrok di depan Kantor DPRD Sulawesi Tenggara.
Perwira Korps Brimob ini meninggal dunia di Rumah Sakit Bhayangkara III, Kendari sekira pukul 17.30 Wita.
(Syawal)