Metro7news.com|Tanjungbalai - Polres Tanjungbalai terus berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan dan keamanan bagi masyarakat. Hal ini ditegaskan dalam pelaksanaan apel pagi rutin yang digelar di Halaman Mapolres Tanjungbalai pada Kamis (15/01/2026) pukul 08.00 WIB.
Kegiatan yang dipimpin oleh Kanit Idik 2 Satreskrim, Iptu H. Lion Hutasoit, S.H., M.H, ini bukan sekadar rutinitas, melainkan bentuk kesiapan personel dalam menjaga kondusivitas kota.
Dalam arahannya, Iptu Lion menekankan pentingnya sinergi antarunit, terutama bagi personel yang bertugas piket fungsi. Selain itu, kewaspadaan terhadap tindak kriminalitas jalanan juga diperketat.
Hadir dalam kegiatan tersebut jajaran Kabag, Kasat, Kapolsek, hingga seluruh ASN di Lingkungan Polres Tanjungbalai.
(Humas/ds)
