-->

Notification

×

Iklan


Rasa Bentuk Kepedulian, Satlantas Polres Aceh Singkel Bersama Personel. Gelar Donor Darah

Sabtu, 21 Mei 2022 | Mei 21, 2022 WIB Last Updated 2022-05-21T02:30:11Z
Kasat Lantas dan jajarannya melakukan kegiatan donor darah. (foto : Istimewa)
 

Metro7news.com | Aceh Singkil - Sebagai bentuk kepedulian kemanusiaan, Satlantas polres Aceh Singkel gelar donor darah bersama jajarannya.


Kegiatan donor darah ini di selenggarakan di RSUD Kabupaten Aceh Singkel. Bedasarkan infomasi dari yang diterima, pihak rumah sakit lagi kekurangan stok darah.



Kemudian, Kasat Lantas Polres Aceh Singkel, Iptu Mulyadi, SH., MH, bersama dengan personel bergerak dan adakan donor darah, Jum'at (20/05/2022) sekira pukul 14.00 WIB.


Menurut, Iptu Mulyadi, SH., MH, kegiatan donor darah ini di laksanakan dalam bentuk kepedulian kemanusiaan, apa lagi dengar kabar stok darah di RSUD Aceh Singkel kekurangan stok darah.


"Dikarenakan stok darah di rumah sakit menipis, kami dari Satlantas Polres Aceh Singkel bergerak cepat untuk melaksanakan kegiatan donor darah," jelas Kasat Lantas, Iptu Mulyadi.


Kegiatan ini, memang dilaksanakan hari Jum'at, karena hari Jum'at moment kegiatan kami yaitu Jum'at berkah.


"Biasanya kami pada Jum'at berkah ini, kami bagi-bagi sedikit rezeki, bersih-bersih kan masjid, dan sholat bersama dengan personel dan masyarakat," ungkap Mulyadi.


Ditambahkannya, mudah-mudahan degan kegiatan donor ini bisa membantu masyarakat yang lagi membutuhkan darah.


"Kita menghimbau bagi personel atau masyarakat yang mau mendonor darah, silah datang. Karena mendonorkan darah, membuat kita sehat," tambahnya.


Pihak rumah sakit selalu siap melayani proses donor darah, sehingga darah di rumah sakit tidak lagi mengalami kekosongan darah. 


Sementara, pelaksanaan kegiatan donor darah berjalan dengan baik dan lancar


(Amdan Harahap) 



×
Berita Terbaru Update