-->

Notification

×

Iklan

Tumpukan Sampah di Jalan Traves Area Komplek Veteran Sudah Makan Korban

Kamis, 06 Oktober 2022 | Oktober 06, 2022 WIB Last Updated 2022-10-06T04:36:52Z

 

Tempat pembuangan sampah di Jalan Traves Area Komplek Veteran, Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan, (Doc-M7)

Metro7news.com | Percut Sei Tuan – Penanganan permasalahan sampah di Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, sampai saat ini belum terealisasi. Bahkan ada beberapa titik tumpukan sampah di beberapa desa di kecamatan ini, sangat parah.


Seperti tumpukan sampah di sepanjang Jalan Traves Area di Komplek Veteran, Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan, belum ada penanganan dari pihak kecamatan. Sehingga jalan tersebut jorok dan bau busuk akibat sampah tersebut.


Menurut informasi yang di terima awak media ini, sepekan yang lalu ada korban yang jatuh waktu melintasi jalan itu. Hal ini akibat sampah yang tidak terurus, dan berserakan sampai badan jalan.


Saat dikonfirmasi salah seorang warga setempat mengatakan, bahwa lokasi ini sudah lama tempat pembuangan sampah.


“Parahnya lagi, saat ini tidak ada penanganan oleh pihak kecamatan. Jadi gak heran lagi pengguna jalan yang tidak berhati-hati bisa jatuh akibat sampah yang berserakan sampai badan jalan, apalagi saat musim hujan,” jelas warga yang tidak mau indentitasnya di tulis, Kamis (06/10/22).


Tambahnya, parahnha lagi aroma busuk dari sampah tersebut, tiap hari tercium. Saat ini, lokasi Jalan Traves Area sudah seperti tempat pembuangan akhir sampah.


“Kalau tidak ada penanganan cepat  dari pihak Kecamatan Percut Sei Tuan, jalan tetap jorok, dan bau busuk. Apalagi di sekitar lokasi itu ada komplek perumahan baru,” pungkas warga.


(red)

 

×
Berita Terbaru Update